Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Unsur-Unsur Dan Faktor Iklim

Iklim merupakan kebiasaan alam yang digerakkan oleh gabungan beberapa unsur , yaitu radiasi matahari,temperatur,kelembaban,awan,presifikasi,evaporasi,tekanan udara, dan angin.

Ilustrasi Iklim

Unsur-unsur itu berbeda pada tempat yang satu dengan yanglainnya . Perbedaan itu disebabkan karena adanya faktor iklim atau disebut juga dengan pengendali iklim, yaitu :
  1. Ketinggian tempat
  2. Latitude atau garis lintang
  3. Daerah tekanan
  4. Arus laut
  5. Permukaan tanah
Pengaruh timbal balik antara faktor tersebut akan menentukan pola yang diperlihatkan oleh unsur . Tetapi sebaliknya , unsur-unsur tersebut pada suatu batas tertentu akan mempengaruhi faktor juga, sehingga keadaannya cenderung untuk melanjutkan proses timbal balik tadi. Batas pola yang ditentukan itu umumnya stabil . Terjadinya penyimpangan tidak dapat dihindari pada proses tersebut . Penyimpangan yang dimaksud sesungguhnya merupakan pengecualian yang harus diperlihatkan . Sebagai contoh tentang hal ini dapat dikemukakan sebagai berikut.
  • Musim kemarau yang panjang.
  • Curah hujan yang terus menerus selama beberapa hari serta demikian lebat.
  • Perubahan suhu yang lebih panas dari pada biasanya.
Penyimpangan diatas sebagai pengecualian dari keadaan yang biasa nya (menurut hasil perhitugan dan perkiraan para ahli dan pengalaman berpuluh tahun telah menguji kebenarannya) walaupun kejadiannya hanya sebentar. Penyimpangan tersebut dapat menimbulkan bencana baik bagi manusia,ternak, ataupun (tumbuh-tumbuhan, seperti halnya penyimpangan yang ditimbulkan akibat banjir , suhu yang berubah menjadi terlalu panas , badai atau angin topan,kekeringan, dan lain sebagainya.

Iklim beserta unsurnya adalah hal penting untuk diperhatikan dan dipelajari dengan sebaik-baiknya , karena pengaruhnya sering menimbulkan masalah yang berat bagi manusia serta mahluk hidup lainnya. Masalah tersebut merupakan tantangan bagi manusia dimana ia harus berusahauntuk mengatasinya dengan menghindari atau memperkecil pengaruh yang tidak menguntungkan kehidupan manusia.

Manusia tidak mungkin mengalahkan hukum alam, kita hanya mampu berusaha untuk menghindar atau memperkecil pengaruhnya, yaitu dengan jalan bersahabat dan melalui penyelidikan untuk mengetahui apa yang dikehendakinya , sehingga penyesuaian atau pendekatan dapat dilakukan . Sebagai contoh dalam peristiwa ekonomi yang dapat dilihat , mengapa produktifitas tanah demikian rendah?, Mengapa ada jenis tanaman yang tidak bisa dikembangkan?, Mengapa ternak itu erdil pertumbuhannya pada tempat tertentu? dan sbagainya. Peristiwa tersebut hanya dapat kita selidiki apakah cocok dengan keadaan unsur iklim setempat dan usaha apa yang harus dilakukan agar dapat memperkecil pengaruhnya. Aktifitas lembaga  meteorologi yang selalu memberikan perkiraan cuaca, tekanan udara, dan curah hujan merupakan untuk mendekatkan kegiatan manusia dengan iklim unsurnya.

Nah itulah sedikit pembahasan tentang Unsur-Unsur Dan Faktor Iklim yang sempat saya bagikan kepada anda , semoga saja materi ini berguna dalam membantu keperluan akademik anda, Jika anda ingin melihat materi lainnya silahkan . Saya mengucapkan terima kasih banyak atas kunjungan anda di blog sederhana ini, jangan lupa untuk membagikan materi ini ke teman atau kerabat terdekat anda dengan melalui social media yang kalian miliki karena secara aotomatis materi ini akan tersimpan didalam beranda anda.

----Selamat Mencatat---- 

Post a Comment for "Unsur-Unsur Dan Faktor Iklim"