Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Membuat Minyak Rambut Pomade Dan Brillianti Untuk Rambut Kering

CARA MEMBUAT MINYAK RAMBUT POMADE ATAU BRILLIANTI UNTUK RAMBUT KERING

Rambut tidak hanya sebagai alat pelindung kepala, tetapi juga mempunyai sesuatu daya tarik khas baik bagi kaum pria maupun wanita. Kedua faktor itu hanya mungkin timbul pada rambut-rambut yang dirawat dengan baik dan diperindah dengan bahan-bahan seperti minyak rambut (hair cream) dan brillianti.


Lapisan minyak akan melindungi rambut dari penguapan airnya karena panas matahari yang terik dan udara kering. Minyak rambut yang kurang bermutu dapat merusak rambut dan menghasilkan bau yang kurang sedap sejak dahulu orang telah menggunkan minyak tumbuh-tumbuhan dan minyak sebagai minyak rambut, tetapi karena minyak-minyak ini mudah menjadi tengik atau ditumbuhi jamur, maka penggantinya digunakan minyak mineral, misalya minyak kerosin yang sudah dihilangkan baunya.

Beberapa jenis minyak tumbuh-tumbuhan yang baik dipakai sebagai bahan dasar minyak rambut adalah :
  1. Minyak olif
  2. Minyak jarak
  3. Minyak sesame
  4. Minyak kacang tanah
  5. Minyak kacang kedele
  6. Minyak almond

Semua minyak diatas dalam adonannya berguna untuk bahan pengkilat dan pelumas yag dapat mencegah penguapan air rambut. Banyak macam minyak rambut yang dijual dipasaran yang pada dasarnya proses pembuatannya dan fungsinya hampir sama tergantung dari warna,bentuk,dan bau yang dikehendaki.

Brillianti adalah bahan untuk membuat rambut menjadi mengkilat. Ada dua macam Brillianti , yang cair dan padat . Yang berbentuk cair disebut cream rambut. Sedangkan yang beku (padat) disebut pomade


Minyak wangi yang banyak digunakan adalah minyak lavender rosarum,bergamotte,oleum cltrl,essence sedangkan zat warna yang banyak digunakan adalah.
  • Warna kuning : kuning oker
  • Warna merah : merah karmin,eosine,bolus rubra
  • Warna coklat : crocus maris, lchtyol
  • Warna biru : ultramarin, biru cyanol.
  • Warna hijau : chlorofil, hijau ultramarin
ALAT-ALAT YANG DIPERLUKAN
  1. gelas ukur
  2. beker glas / gelas piala
  3. timbangan
  4. kompor
  5. termometer
  6. botol minyak rambut
CARA PEMBUATAN CREAM RAMBUT
Bahan :
  • gliserin 10 ml
  • air suling 30 ml
  • trietanomalin (TEA) 2ml
  • Asam stearat 5 ml
  • Parafin cair
  • Minyak wangi (parfum) secukupnya
Cara Membuat
  1. Ambil 2 buah beker glass 250 ml. Pada beker glass campurkan 10 ml gliserin, 30 ml air suling dan 2 ml TEA sedangkan pada beker glass yang lain diberi campuran 5 ml asam stearat , 20 ml parafin cair.
  2. Panaskan masing-masing campuran itu dengan penangas air sampai hampir mendidih pada suhu 70-75 derajat celciuss
  3. Dalam keadaan panas campurkan kedua bahan yang ada di beker glass tersebut, sedikit demi sedikit, sambil diaduk perlahan-lahan sampai terbentuk pasta yang berwarna putih menyerupai susu kental.
  4. Campurkan minyak wangi yang telah disediakan sesuai dengan kebutuhan dan bau yang dikehendaki.
  5. Tuangkan minyak rambut ini kedalam botol yang telah disediakan.
  6. Amati : kekentalan.sifat olesan pada rambut, warna, dan bau
Data Pengamatan :










CARA PEMBUATAN POMADE
Bahan :
  • Minyak mineral 76 gram
  • Spermacetl 5 gram
  • Malam parafin 15 gram
  • Asam stearat 10 gram
  • Minyak wangi secukupnya
Cara membuat :
  1. Masukkan campuran bahan diatas kedalam beker glass dan panaskan diatas penangas air hingga semua bahan meleebur.
  2. Setelah adonan dingin . Masukkan zat pewarna dan minyak wangi kedalamnya.
  3. Panaskan campuran bahan ini dengan penangas air.
  4. Dinginkan perlahan-lahan hingga terbentuk pasta yang kental.
  5. Amati bau,warna,kekentalan, dan sifat olesannya pada rambut.
Data Pengamatan :










Nah itulah beberapa cara kerja yang bisa dijadikan sebagai acuan untuk melakukan pembuatan minyak rambut, jika artikel ini bermanfaat silahkan anda bagikan kedalam social media kalian 

----Selamat Praktek----

Post a Comment for "Cara Membuat Minyak Rambut Pomade Dan Brillianti Untuk Rambut Kering"